fbpx

GARANSI 7 HARI GANTI BARU JIKA SIZE TIDAK COCOK/DEFECT

Original vs Kw: Pahami 7 Perbedaan Sepatu Safety Caterpillar dengan Lebih Baik

sepatu-safety-caterpillar-navigo-store

Original vs kw dari sebuah produk saat ini sudah sangat merajalela, terutama untuk setiap jenis produk fashion tanpa terkecuali produk sepatu. 

Bahkan saat ini hampir setiap jenis sepatu termasuk sepatu safety telah menjadi sasaran tiruan dengan dalih melabelinya dengan grade ori, replika, super copy hingga mirror quality. 

Fenomena ini terkait dengan kenyataan bahwa harga sepatu original cukup tinggi, sedangkan daya beli masyarakat Indonesia relatif rendah namun ingin mempunyai sepatu dari merk ternama termasuk sepatu safety merk Caterpillar yang terkenal dengan kualitasnya terjamin, aman dan ringan. 

Hal tersebut tentu membuat kita menjadi semakin bingung dan khawatir setiap kali ingin membeli sepatu. 

Untuk itu, melalui artikel ini semoga dapat membantu untuk dapat memahami lebih lanjut cara membedakan antara sepatu safety caterpillar original dan tiruan.

1. Label/Tag Sepatu Safety Caterpillar

Langkah awal dalam membandingkan sepatu safety Caterpillar asli dan tiruan adalah dengan mengevaluasi label atau tag sepatu. 

Adapun yang harus ada pada tag untuk menentukan apakah sepatu tersebut asli atau tidak adalah. 

Pada sepatu asli, tag pada sepatu terdapat barcode dan kode authentic yang dapat di-scan untuk mengakses halaman resmi. 

Informasi yang ditemukan pada halaman resmi mencakup rincian produk dan kode authentic yang sesuai dengan yang tertera pada tag sepatu, memberikan konfirmasi keaslian.

Baca juga: Kulit Asli dan Sintetis: Kenali 6 Perbedaan Material Kulit Sepatu

original vs kw sepatu caterpillar navigo store terbaik
Wheelbase ST Clay

2. Jahitan Sepatu Original vs KW

Langkah selanjutnya dalam membandingkan sepatu safety Caterpillar asli dan tiruan adalah dengan melihat kualitas dari jahitan sepatu. 

Pada sepatu asli, jahitan pada sepatu umumnya lebih rapi dan teratur, dengan panjang benang pada setiap jahitan relatif seragam. 

Perbedaan ini karena fakta bahwa produsen sepatu asli menggunakan mesin jahit yang lebih besar dan canggih, memberikan hasil jahitan yang lebih baik. 

Sebaliknya, dalam produksi sepatu tiruan yang umumnya berskala kecil, kualitas jahitan cenderung kurang baik karena sering kali menggunakan mesin jahit yang lebih sederhana.

Baca juga: Excavator Series: Ini Ulasan 8 Safety Shoes Terbaik dari Caterpillar

original vs kw sepatu caterpillar navigo store terbaik
Caterpillar Venward India Ink - Navigo Store

3. Bagian SOL Dari Sepatu Original vs KW

Bagian selanjutnya yang tidak boleh terlewat untuk diperhatikan dalam membedakan safety shoes caterpillar yang asli dan tiruan adalah bagian outsole dan insole dari sepatu. 

Outsole pada sepatu asli menggunakan bahan berkualitas tinggi, dan jika terbuat dari karet, karetnya memiliki karakteristik kualitas karet yang khas. 

Sementara itu, insole pada sepatu asli memiliki busa yang lembut dan menggunakan kain berkualitas. 

Sebaliknya, pada sepatu tiruan, outsole cenderung keras dan memiliki bau lem yang lebih tajam dari pada karet pada sepatu asli. 

Insole-nya juga cenderung kurang empuk, dan kain yang pada insole lebih rentan terhadap kerusakan atau robek. 

Baca juga: Ukuran Sepatu: Panduan Penting Sebelum Berbelanja Online untuk Kenyamanan Anda

original vs kw sepatu caterpillar navigo store terbaik
Streamline 2.0 - Navigo Store

4. Fitur dari Sepatu Original vs KW

Bagian Fitur dari sepatu safety ini merupakan bagian yang paling sulit ditiru oleh sepatu KW. 

Fitur yang dimiliki Sepatu Caterpillar Original memiliki standar Internasional yang sudah diuji, baik itu fitur keamanan dan kenyamanannya. 

Bahkan sepatu KW hanya memiliki ujung besi yang belum berstandar atau bahkan tidak memiliki fitur keamanan sama sekali.

original vs kw sepatu caterpillar navigo store terbaik

5. Logo dari sepatu safety Caterpillar

Membedakan sepatu safety caterpillar yang asli dengan tiruan dapat dilakukan dengan memperhatikan logo caterpillar dari sepatu. 

Pada sepatu yang asli, logo Caterpillar tampak lebih tebal, jelas, dan memiliki margin serta posisi yang kuat. 

Sebaliknya, pada sepatu tiruan, logo tersebut tampak kurang baik, memudar, dan kurang teratur. 

Untuk lebih jelasnya dapat lihat gambar berikut.

6. Perbandingan Harga

Karena tujuan dari hadinya sepatu tiruan adalah untuk menjangkau konsumen dengan daya beli yang lebih rendah. 

Sebagian besar sepatu KW dijual dengan harga di bawah 1 juta rupiah, bahkan ada yang ditawarkan sekitar 150 ribu rupiah. 

Di sisi lain, harga untuk sepatu safety Caterpillar yang asli biasanya start dari 2.500.000 rupiah. 

Ini menunjukkan perbedaan signifikan dalam rentang harga antara produk asli dan tiruan.

7. Reputasi Toko

Memberikan perhatian pada reputasi toko adalah langkah terakhir dalam membandingkan sepatu safety Caterpillar yang asli dan tiruan. 

Sebelum Anda melakukan pembelian, pastikan untuk mengevaluasi reputasi toko, meninjau testimonial pelanggan, meminta foto produk yang asli, dan memantau aktivitas di media sosial mereka. 

Lebih baik lagi jika toko tersebut memiliki lapak di platform online dan juga memiliki toko fisik. 

Dengan begitu, Anda dapat langsung memeriksa sepatu Caterpillar dan setidaknya memiliki jaminan jika ada ketidakberesan dari toko tersebut. 

Ini akan meningkatkan situasinya menjadi lebih menguntungkan lagi.

official-store-navigo
Navigo Official Store

Berikut adalah beberapa metode yang dapat digunakan untuk mengenali perbedaan antara sepatu safety Caterpillar yang asli dan tiruan. 

Namun, ada cara mudah dan tanpa keraguan untuk memastikan mendapatkan safety shoes Caterpillar yang original, nyaman, ringan, dan tidak menyebabkan bau kaki. 

Salah satunya adalah dengan melakukan pembelian melalui Navigo Store

Navigo Store telah menjadi penyedia safety shoes Caterpillar original sejak tahun 2011, dengan 70% dari perusahaan terkemuka telah melakukan repeat order di Navigo Store.  

Dengan beragam jenis dan stock yang mencapai 2000pcs. Navigo store memiliki reputasi yang baik sebagai penyedia safety shoes caterpillar original yang dapat di buktikan melalui media sosial instagram @navigostore, Instagram @navigostore.id, tiktok, youtube hingga website resmi dan toko resminya

Selain itu Navigo Store juga tersedia dalam platform marketplace seperti shopee, tokopedia, lazadabukalapak hingga Whatsapp untuk memudahkan calon pelanggan untuk mendapatkan sepatu safety yang original. 

Jadi tunggu apa lagi, segera dapatkan safety shoes Caterpillar Original, Aman, Nyaman, dan Tidak Bikin Bau Kaki sekarang di Navigo Store.

Artikel Menarik Lainya

Produk Caterpillar Terbaik
Navigo Store

Search