GARANSI 7 HARI GANTI BARU JIKA SIZE TIDAK COCOK/DEFECT

Steel Toe dan Composite Toe: Mengenal Toe Cap Pada Sepatu Safety

Steel toe dan Composite Toe merupakan komponen penting dari bagian sepatu yang harus ada pada sepatu safety.

Toe cap tersebut sekaligus menjadi ciri khas utama dari pembuatan sepatu safety karena memang urgensi dari fungsi sepatu safety adalah sebagai APD atau alat pelindung diri dari segala macam bahaya.

Adapun bahaya yang mungkin bisa kejadian pada kaki pekerja salah satunya adalah kejatuhan benda berat.

Toe cap atau yang lumrah sebagai pelindung jari kaki merupakan fitur pada sepatu safety yang berada pada ujung sepatu atau bagian jari kaki.

Dapat berasal dari berbagai material, seperti besi atau komposit, toe cap ini berguna untuk menahan dampak dan tekanan yang mungkin terjadi di lingkungan kerja.

Kemampuan dari toe cap, baik itu versi steel toe maupun composite toe, untuk menahan beban berat bisa mencapai ratusan kilogram, bergantung pada cara beban itu jatuh ke atas sepatu.

Masing-masing jenis pelindung jari kaki ini memiliki keunikan, kelebihan, dan kekurangan masing – masing.

Membuat mereka sesuai untuk digunakan dalam berbagai kondisi dan kebutuhan khusus pengguna.

Dalam narasi ini, kita akan menjelajahi kedua jenis toe cap itu, membandingkan fitur-fitur mereka, dan membahas pentingnya menggunakan sepatu safety yang tepat pada lingkungan kerja.

Steel Toe Cap

Sepatu safety dengan Steel toe sebagai toe cap adalah sebuah pelindung jari kaki yang berasal dari baja, besi ataupun alumunium.

Sepatu dengan pelindung jari kaki berbahan ini yang menjadikanya sepatu safety yang umum sebagai sepatu besi.

Pelindung jari kaki steel toe ini merupakan yang pertama sebelum akhirnya berkembang lagi bahan selanjutnya sebagai pelindung jari kaki

karena besi dianggap efektif untuk melindungi jari kaki pengguna dari dampak berat dan kompresi.

steel toe caterpillar
Caterpillar Second Shift ST WP Honey

Kelebihan steel toe cap

Sepatu safety baik itu sepatu boots atau non boots dengan steel toe cap sebagai bagian sepatu bertujuan untuk menahan beban berat yang mungkin jatuh pada kaki.

Seperti alat berat, batu, atau benda lainnya yang dapat menyebabkan cedera serius.

Adapun kelebihan dari pelindung jari berbahan besi sebagai penjalan fungsi APD dan K3 yang pertama adalah memberikan durability atau ketahanan sepatu safety untuk waktu yang lama.

Karena baja dianggap sebagai material yang sangat tahan lama, sehingga sepatu dengan steel toe cap cenderung memiliki umur pakai yang lebih lama dalam kondisi keras.

Selain itu, secara umum sepatu keselamatan dengan bahan steel toe lebih ekonomis dibandingkan dengan opsi lain yang mungkin menggunakan bahan lebih mahal.

steel toe caterpillar
Second Shift ST WP Dark Brown - Navigo Store

Kekurangan Steel Toe Cap

Meskipun pelindung jari kaki pada sepatu safety terkenal dengan ketahanan nya yang awet.

Namun sepatu dengan steel toe cap memiliki kekurangan diantaranya berat karena menggunakan baja atau besi sebagai bahan utama.

Selain itu, steel toe ini dapat menghantarkan suhu dengan baik, yang berarti kaki bisa menjadi sangat dingin pada lingkungan yang dingin dan sebaliknya

Dan juga sepatu safety baik sepatu boots atau tidak dengan steel toe sebagai toe cap dapat terdeteksi oleh metal detector.

Sehingga anda harus melepas sepatu dulu apabila harus melewati pendeteksi metal seperti di bandara atau mall

Composite Toe

Menyadari kekurangan yang cukup mengganggu pada sepatu safety dengan pelindung jari kaki berbahan besi.

Sehingga hadirlah sepatu safety dengan bahan pelindung jari kaki alternatif yakni composite toe.

composite toe cap ini berasal dari bahan non-logam seperti plastik, karbon, atau Kevlar.

Bahan-bahan ini bertujuan untuk memberikan perlindungan yang setara dengan steel toe cap.

Tetapi dengan beberapa kelebihan tambahan yang membuatnya cocok untuk kebutuhan tertentu.

baca juga: melangkah aman dan nyaman dengan Caterpillar Composite Toe

Kelebihan Composite Toe

Karena hadirnya sepatu safety berbahan composite toe adalah untuk menyelesaikan masalah yang ada pada sepatu keselamatan berbahan steel toe.

Maka kelebihan dari sepatu safety berbahan composite toe adalah sepatu ini lebih ringan sehingga mengurangi kelelahan kaki dan meningkatkan kenyamanan selama pemakaian.

Selanjutnya, sepatu ini memiliki material non-logam yang tidak menghantarkan suhu sebaik logam,

menjadikan sepatu ini lebih nyaman dalam kondisi cuaca ekstrem.

Yang tidak kalah penting. Sepatu dengan composite toe cap tidak akan memicu detektor logam.

Membuatnya ideal untuk pekerja yang sering melewati pemeriksaan keamanan.

Kekurangan Composite Toe

Meskipun sepatu ini dianggap dapat menyelesaikan masalah yang terdapat pada sepatu berbahan baja.

Namun sepatu ini tetap memiliki kekurangan yakni sepatu berbahan composite memiliki harga yang sering kali lebih mahal dari pada opsi steel toe.

Sepatu safety dengan bahan komposite bagi sebagian para pekerja kurang memberikan sensasi keamanan daripada steel toe.

Terkadang, sepatu dengan composite toe cap mungkin tidak sekuat sepatu dengan steel toe cap dalam menahan abrasi dan pemakaian jangka panjang.

Baca juga: Composite Toe: 7 Keunggulan Bahan Komposit pada Safety Shoes

streamline series navigo store
Streamline Runner CT Total Eclipse
composite streamline mesh
Streamline Mesh 2.0 CT Midnight

Memilih Sepatu Safety Terbaik

Memilih sepatu safety yang tepat adalah krusial untuk keselamatan dan kenyamanan di tempat kerja. 

Faktor-faktor yang harus dipertimbangkan termasuk jenis bahaya di tempat kerja. 

Kondisi lingkungan, dan preferensi pribadi terhadap kenyamanan dan fitur lainnya. 

Baik steel toe cap maupun composite toe cap memiliki peran mereka dalam melindungi kaki dari cedera.

Adapun pemilihan antara keduanya harus didasarkan pada analisis kebutuhan spesifik pengguna dan lingkungan kerja.

Baik steel toe cap maupun composite toe cap menawarkan perlindungan vital bagi kaki di lingkungan kerja yang berbahaya. 

Pilihan antara keduanya harus didasarkan pada pertimbangan kebutuhan spesifik, lingkungan kerja, dan preferensi individu. 

Adapun destinasi utama untuk para profesional di bidang industri yang ingin mendapatkan safety shoes berbahan steel toe atau composite toe terbaik bisa didapatkan secara eksklusif di Navigo Store

steel toe woodward navigo store
Woodward ST Blue Night

Sekilas Navigo Store

Navigo Store merupakan penyedia sepatu safety merk Caterpillar dengan saluran penjualan yang cukup lengkap yang mencakup offline dan online store

Yakni offline store yang berada pada daerah srengseng, Jakarta Barat.

Serta online store kami yang ada pada beberapa platform marketplace yaitu Shopee, Tokopedia, Lazada dan Bukalapak.

Demi memastikan ketersediaan dan mempermudah akses bagi pelanggan.

Navigo Store bukan sekadar toko, melainkan surganya para profesional yang menempuh berbagai bidang industri.

Ketika Anda melangkah masuk, akan hadir panorama berbagai model sepatu safety Caterpillar yang dikenal dengan kualitasnya.

Dinding rak yang rapi memajang sekitar 2000 pasang sepatu, mencakup semua jenis dan ukuran untuk memenuhi kebutuhan setiap pelanggan.

Navigo Store juga memiliki tim ahli yang dengan senang hati memberikan bantuan dan konsultasi.

Untuk memastikan setiap pelanggan menemukan sepatu yang sesuai dengan kebutuhan pekerjaan mereka.

Dengan perpaduan antara kualitas produk dan pelayanan yang ramah.

Navigo Store membuktikan bahwa keamanan dan kenyamanan tidak hanya sebuah pilihan, tetapi suatu keharusan.

Jadi, jika Anda mencari sepatu safety Caterpillar dengan pilihan yang tidak kalah dan stok yang melimpah, Navigo Store adalah tempatnya.

Kunjungi toko kami sekarang dan temukan perlindungan mutakhir untuk kaki Anda dalam setiap langkah kerja Anda.

Navigo Store, yang mana keselamatan bukan hanya menjadi prioritas, tetapi juga menjadi gaya hidup.